-->

Kantor Imigrasi Kelas II Tembagapura Akan Turun ke Pronggo

SAPA (TIMIKA) -  Kantor Imigrasi Kelas II Tembagapura akan turun ke daerah Pronggo, Distrik Mimika Barat Jauh, Kabupaten Mimika, untuk mengetahui aktivitas dan melakukan pendataan terhadap warga negara asing (WNA).

Kepala Seksi (Kasi) Komunikasi dan Informasi Kantor Imigrasi Kelas II Tembagapura James Sembel, SH mengatakan, untuk melakukan pengawasan dan pendataan WNA di Pronggo, Seksi Pengawasan dan Penindakan (Wasdak) saat ini tengah menyusun program pengawasan di Kampung Pronggo. Kegiatan ini dilakukan, karena adanya informasi bahwa ada WNA yang melakukan aktivitas di kampung tersebu. Sehingga diperkirakan dalam waktu dekat tim Kantor Imigrasi akan turun ke Pronggo.

“Kami masih susun program, terkait dengan rencana kunjungan ke kampung Pronggo,”kata James Sembel yang ditemui Salam Papua di ruang kerjanya, Senin (11/7).

Ia mengatakan, pengawasan dan pendataan WNA di Kampung Pronggo tidak secepat yang dibayangkan. Ini karena, membutuhkan proses dan biaya untuk pelaksanaannya. Sehingga perlu diperhitungkan secara matang, mulai dari tranportasi dan akomodasi tim yang turun di lapangan.

"Yang jelas, kami akan turun untuk melakukan pengecekan dan pendataan WNA di Pronggo. Karena ini sudah tugas dan tanggungjawab kami,”tuturnya.

Lanjut James, tidak hanya program yang tengah disusun, tapi juga berkoordinasi dengan pihak terkait. Karena menyangkut dengan kesiapan dan jumlah personil yang diikutkan, seperti Kejaksaan Negeri Timika, Dinas Tenaga Kerja dan Pemukiman Rakyat (Disnaker dan PR) Kabupaten Mimika, Polres Mimika, dan beberapa instansi terkait lainnya.

“Dengan melibatkan beberapa pihak ini, siapa tau ada WNA yang bermasalah. Sehingga bisa diproses lebih lanjut,”ungkapnya. (Ricky Lodar).

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

Iklan Bawah Artikel