-->

Kodim Biak Bagi Bendera Merah Putih

SAPA (BIAK) - Markas Komando Distrik Militer 1708 Kabupaten Biak Numfor, Provinsi Papua, bersama Kelurahan Brambaken Distrik Samofa melakukan aksi pembagian bendera Merah Putih berbagai ukuran kepada warga di wilayah itu.

Komandan Kodim 1708 Letkol Inf Gandung Eko Prabowo bersama Lurah Brambaken Lily Kbarek turun langsung membagikan bendera Merah Putih kepada setiap kendaraan yang lewat di Jalan Sriwijaya Ridge, Rabu.

Dandim 1708 Letkol Gandung mengakui pembagian bendera kebangsaan Merah Putih adalah untuk menyambut perayaan detik-detik Proklamasi 17 Agustus 1945 sebagai ungkapan syukur akan perjuangan pahlawan bangsa Indonesia sehingga Indonesia terbebas dari penjajahan.

Tujuan lain pembagian bendera, menurut Dandim Letkol Gandung, untuk menanamkan semangat nasionalisme dan wawasan kebangsaan terhadap jerih payah pejuang NKRI yang sudah memerdekakan rakyat Indonesia dari penindasan dan penjajahan.

"Aksi spontanitas pembagian bendera merupakan pertama kali yang disambut antusias warga Biak berasal dari siswa, pengemudi ojek, ibu rumah tangga, pemuda serta masyarakat umum," ungkap Dandim Letkol Gandung.

Sementara itu, Lurah Brambaken Lily Kbarek sangat terkesan dengan aksi pembagian bendera Merah Putih karena mengingatkan warga akan hari bersejarah bangsa Indonesia yang telah merdeka dari penjajah selama 71 tahun.

"Saya berterima kasih dengan dukungan Dandim 1708 yang telah membantu menyukseskan aksi pembagian Merah Putih dengan lancar dan mendapat respon positif warganya," ungkap Lily.

Salah seorang siswa SMA YPK1 Rian Matulessy mengaku sangat terharu ikut membagikan bendera Merah Putih kepada pengendara yang lewat secara gratis.

"Sebagai generasi penerus bangsa Indonesia saya ikut senang dapat berperan serta menjadi pembagi bendera Merah Putih," demikian Rian.

Aksi pembagian bendera diawali dengan pemasangan bendera di motor para pengojek dan kendaraan umum dan ditandai dengan aksi konvoi bersama di sepanjang jalan Sriwijaya distrik Samofa. (ant)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

Iklan Bawah Artikel